Mediamaz Translation Service | Perusahaan Penerjemah Indonesia #1

Manfaatkan Platform Digital yang Ada dengan Menjadi Penerjemah Online!

Kemajuan di bidang teknologi telah menciptakan adanya berbagai kemudahan, misalnya dalam hal mencari pekerjaan. Bagaimana tidak? Saat ini banyak sekali platfom di media online yang dapat kamu gunakan dan kamu manfaatkan. Hal ini tentu sangat membuat peluang mendapat pekerjaan menjadi lebih besar, terlebih jika kamu memiliki keahlian yang baik pada suatu bidang, misalnya memiliki kemampuan bahasa asing. Mereka yang memiliki kemampuan bahasa asing ini biasanya memilih untuk menjadi seorang penerjemah. Dengan memanfaatkan platform digital yang ada, mereka dapat dengan mudahnya menjadi penerjemah online. Jika kamu juga memiliki kemampuan berbahasa asing yang baik dan tertarik untuk menjadi seorang penerjemah, berikut cara yang dapat kamu lakukan.

jadi penerjemah online

Source: Unsplash

Cara Menjadi Penerjemah Online

Secara sederhana, profesi seorang penerjemah tidak hanya sekedar mengganti teks, melainkan menyampaikan informasi dalam teks menggunakan pilihan kata yang tepat. Berikut beberapa cara yang dapat kamu lakukan untuk menjadi penerjemah online:

1. Memiliki Kemampuan Berbahasa yang Baik

Memiliki kemampuan berbahasa yang baik adalah syarat utama untuk menjadi seorang penerjemah. Dalam hal ini kamu harus fasih dalam menguasai bahasa asing hingga benar-benar lancar. Selain itu poin penting lainnya adalah menguasai kosa kata, tata bahasa dan ketangkasan dalam menjelaskan makna yang dimaksudkan secara akurat dan tepat. Jika semuanya sudah bisa kamu kuasai, maka kamu bisa menjadi penerjemah yang hebat,

2. Memiliki Sertifikasi Bahasa Asing

Cara kedua yang bisa kamu lakukan untuk dapat menjadi seorang penerjemah ialah memiliki sertifikasi bahasa asing. Kamu bisa mengambil kursus Bahasa untuk mempelajarinya secara menyeluruh. Hal ini tentu bermanfaat untuk mu dalam mendapatkan sertifikasi. Sertifikasi ini kemudian dapat membuat kesan profesional terhadap dirimu. Kamu hanya perlu mencari lembaga ataupun tempat kursus mana yang menyediakan layanan sertifikasi terbaik.

Baca juga: Perhatikan Hal ini Sebelum Kamu Menentukan Jasa Penerjemah!

3. Fokus Pada Jenis Terjemahan

Jika kamu sudah memiliki kemampuan menguasai bahasa asing dengan baik, kamu bisa mulai menargetkan industri apa yang ingin kamu tuju. Menguasai Bahasa asing tertentu tidak selalu berarti kamu akan memahami terminologi relevan yang akan kamu artikan suatu saat nanti. Jadi pastikan kamu menambahkan fokus tambahan untuk peristilahan pada industri tertentu. Sebagai contoh, kamu telah memikirkan untuk mempelajari kata-kata yang ada dalam industri medis dan obat-obatan, bisnis, pemerintahan, ekonomi ataupun edukasi.

Ada beberapa cara untuk melakukan ini. Kamu bisa mencari kursus untuk mempelajari kerjaan pada bidang yang spesifik. Sebagai contoh ada banyak kursus untuk medis Indonesia dan sumber yang tersedia. Kamu bisa mengambil kursus online sendiri atau mempelajari buku relevan. Jika kamu sudah mempelajarinya, buatlah catatan dan daftar kata-kata penting yang bisa kamu baca ulang kapanpun. Namun jika kamu ingin studi yang lebih intensif, cari guru les privat yang bisa memberikan kursus kepadamu. Dengan demikian mungkin saja mereka bisa menyediakan training spesial agar kamu dapat mempelajari kosa kata khusus.

4. Memperbanyak Pengalaman

Segala sesuatu harus kita mulai dari suatu tempat. Semakin cepat kamu memperbanyak pengalaman, semakin cepat pula kamu juga akan menemukan klien yang tepat. Tidak ada satupun orang yang terlahir sebagai seorang penerjemah yang hebat. Oleh karenanya kamu harus mulai membiasakan dirimu untuk melatih skill penerjemahan yang kamu miliki sesering yang kamu mampu. Jika sudah lebih percaya diri, kamu bisa mulai mencari lowongan kerja. Pada awalnya akan susah, namun kamu bisa selalu menjadi volunteer pada projek tertentu untuk membangun portfolio dan testimonial.

5. Memanfaatkan Platform Digital

Bagi kamu yang memang berminat untuk menjadi penerjemah, kamu bisa memulai karirmu dengan memanfaatkan platform digital yang ada. Keberadaan platform digital ini akan sangat memudahkanmu untuk mencari pengalaman dan menjadikannya sebagai batu loncatan dalam memulai karir. Jangan bingung dan risau, saat ini terdapat sebuah agensi perusahaan penyedia layanan penerjemah bernama Mediamaz Translation Service yang menyediakan jasa penerjemah freelance yang dapat membantu kamu untuk menjadi penerjemah online.

Baca juga: Tips Mencari Jasa Penerjemah Resmi dan Tersumpah

Tertarik untuk Menjadi Penerjemah Online? Yuk Ikuti Bootcamp Penerjemah di Mediamaz!

Jika kamu ingin lebih menjadi penerjemah bahasa yang profesional, yuk ikuti Bootcamp Penerjemah di Mediamaz! Kami akan memberikan yang terbaik agar kamu bisa menjadi seorang penerjemah yang berkompeten, profesional, dan bersertifikat. Dapatkan potongan harga sebesar 15% dan mulai karirmu sebagai seorang penerjemah! Untuk informasi lebih lanjut, silahkan hubungi tim kami, atau cek di website resmi Mediamaz dan klik link di sini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *