Budaya dari Korea Selatan memang masih berkembang pesat secara global. Keberadaannya banyak diterima publik dari berbagai kalangan, sehingga menghasilkan sebuah fenomena bernama ‘Korean Wave’. Fenomena yang sering disebut ‘hallyu’ ini juga sudah banyak dijumpai di Indonesia dan berdampak pada keseharian terutama pada generasi muda. Walaupun Korean Wave identik dengan dunia hiburan seperti musik, tarian, drama dan variety shows tetapi ternyata justru penyajian budaya yang ditampilkan justru yang menarik perhatian.
Untuk kamu yang penasaran bagaimana fenomena Korean Wave ini bisa berkembang secara luas, simak penjelasan berikut sampai selesai ya!
Apa itu Korean Wave?
Korean Wave merupakan istilah yang digunakan untuk menggambarkan fenomena budaya populer dari Korea Selatan yang mendunia. Korean Wave atau biasa disebut dengan ‘hallyu’ ini mencakup berbagai ragam seperti musik K-Pop, drama televisi, film, fashion, kosmetik hingga makanan.
Pertama kali drama televisi Korea Selatan muncul sangat menarik perhatian di Asia Timur hingga memunculkan korean wave. Korean wave semakin berkembang pesat lagi ke seluruh dunia setelah popularitas K-Pop yang meluas. Kemunculan korean wave pun telah membantu meningkatkan citra dari Korea Selatan di seluruh dunia dan juga menjadi sumber pendapatan untuk industri hiburan Negeri Ginseng ini.
Perkembangan Korean Wave
Fenomena dari Korea Selatan dimulai pada tahun 1990-an dan terus berkembang hingga saat ini. Korean Wave dimulai dengan popularitas musik K-pop dan drama televisi. Pada tahun 1990-an munculnya drama seperti ‘Winter Sonata’ dan ‘Jewel in the Palace’ menjadi sangat populer di Asia terutama di Jepang, Taiwan, dan Tiongkok. Kehadiran musik K-pop pun mulai menarik perhatian internasional di tahun 2000-an terutama dengan grup seperti TVXQ, Super Junior, dan Girls’ Generation. Lalu terus berkembang dalam beberapa tahun terakhir. Hal ini termasuk juga berkembangnya budaya lain seperti film, fashion, makanan dan kecantikan.
Beberapa faktor yang menyebabkan ‘Gelombang Korea’ begitu populer yaitu strategi pemasaran yang cerdas, teknologi yang canggih sehingga distribusi menjadi mudah dan dukungan dari pemerintah Korea Selatan untuk mempromosikan budaya tersebut ke dunia. Selain itu, pengaruhnya memberikan dampak besar terhadap perekonomian Korea Selatan dengan meningkatkan permintaan produk dan layanan hingga ke luar negeri. Oleh karena itu, Korean Wave pun berperan dalam memperkenalkan budaya Korea ke dunia dan menjalin persahabatan antarnegara.
Apa Saja Korean Wave yang Populer?
1. Musik K-pop
K-pop merupakan singkatan populer dari Korean pop dan telah menjadi musik yang populer. Musik K-pop umumnya terdiri dari gabungan beberapa genre musik (pop, hip-hop dan R&B) dengan tarian dan koreografi yang energik. Selain itu, K-pop juga bagian dari korean wave yang terkenal dengan visual menarik seperti kostum, make-up dan gaya rambut yang unik. Beberapa contoh grup musik K-pop yang terkenal di dunia yaitu Shinwa, Super Junior, BTS, Blackpink, Twice, EXO dan banyak lagi.
2. K-Drama
Korean Drama merupakan sebutan untuk drama televisi dari Korea Selatan dan merupakan bagian dari korean wave. Drama Korea ini umumnya memiliki plot cerita yang menarik dengan karakter yang kompleks dan menampilkan genre romantis atau melodramatis. Selain itu, K-Drama terkenal karena produksinya yang berkualitas tinggi dan menggunakan teknologi canggih untuk mendapatkan hasil yang menakjubkan. Beberapa contoh drama Korea yang populer seperti Descendants of the Sun, Crash Landing on You, Goblin, Itaewon Class, Reply 1988, The Heirs, Hotel Del Luna dan masih banyak lagi.
3. Film Korea
Film Korea merupakan bagian dari Korean Wave dan semakin populer di seluruh dunia. Berikut adalah beberapa film Korea yang terkenal:
- Parasite (2019): Film yang memenangkan Academy Award untuk kategori Film Terbaik pada tahun 2020 dan menjadi film Korea pertama yang memenangkan penghargaan tersebut.
- Train to Busan (2016): Merupakan film zombie yang sukses besar dan menjadi salah satu film Korea terlaris sepanjang masa.
- Oldboy (2003): Film ini merupakan film thriller misteri yang sangat terkenal dan memenangkan Grand Prix di Festival Film Cannes pada tahun 2004.
- A Taxi Driver (2017): Film yang berlatar belakang kejadian Gwangju Uprising di Korea Selatan pada tahun 1980 dan menjadi film Korea dengan penonton terbanyak di tahun 2017.
4. Makanan Khas Korea
Makanan dari Korea Selatan memiliki cita rasa khas yang unik dengan beragam bahan makanan. Beberapa makanan khas ini yaitu kimchi, bibimbap, bulgogi dll. Keseluruhan, makanan Korea memiliki cita rasa yang khas dan unik, serta beragam. Selain itu, makanan yang terkenal karena memiliki nilai gizi yang tinggi dan beragam cara menikmatinya. Ada yang sebagai hidangan utama maupun sebagai camilan. Ini merupakan bagian dari korean wave yang selalu muncul pada K-drama.
5. Bahasa Korea
Bahasa Korea atau biasa disebut Hangukeo adalah bahasa resmi Korea Selatan. Bahasa ini juga menjadi bagian yang tidak ketinggalan dari korean wave dan juga salah satu bahasa yang sangat populer di Asia Timur dan Tenggara. Di dalam bahasa Korea menggunakan aksara Hangul untuk penulisan utama, walalupun dapat menggunakan karakter Hanja. Bahasa ini pun memiliki beberapa dialek yang berbeda, tetapi dialek standar Seoul digunakan sebagai bentuk bahasa standar dalam media massa dan pendidikan.
6. Fashion Korea
Merupakan tren fashion yang berasal dari Korea Selatan. Perkembangan industri yang pesat membuat Korea Selatan memiliki industri fashion yang terkenal. Ini karena inovasi fashion yang kreatif dan style yang berbeda dengan fashion dari barat. Beberapa contoh fashion Korea yang populer seperti K-fashion (fashion Korea tradisional), K-pop fashion (fashion yang dikenakan oleh bintang K-pop), dan street style Korea yang trendi dan eksentrik. Fashion korea termasuk banyak peminatnya dan memberikan pengaruh terhadap perkembangan korean wave.
Baca Juga: Mengenal Hanbok, Pakaian Tradisional Khas Korea Selatan
7. Teknologi Korea
Korean wave juga berpengaruh dari kemajuan dari teknologi canggih Korea Selatan. Negara ini memiliki industri teknologi yang inovatif. Berikut adalah beberapa contoh teknologi Korea yang populer dan berpengaruh di seluruh dunia:
- Samsung: Perusahaan elektronik dari Korea Selatan yang terkenal dengan produk-produknya seperti smartphone, televisi, dan peralatan rumah tangga.
- LG: Perusahaan elektronik kedua asal Korea Selatan yang terkenal juga dengan produk-produknya seperti televisi, smartphone.
- Hyundai: Perusahaan otomotif dari Korea Selatan yang memiliki reputasi yang baik di seluruh dunia dengan memiliki divisi yang memproduksi mesin dan alat berat.
- Kakao: Perusahaan teknologi yang terkenal dengan aplikasi chat dan memiliki layanan game, layanan keuangan dan layanan bisnis.
- Naver: Portal web terbesar di Korea Selatan yang menyediakan layanan pencarian, email dan layanan konten (hampir sama seperti Google).
Ingin Berkunjung ke Korea Selatan? dan Merasakan Korean Wave secara Langsung?
Kamu bisa menyiapkan visa dan paspor atau dokumen yang sejenis sesuai dengan ketentuan. Jika Kamu membutuhkan jasa penerjemah dokumen tersumpah, khususnya bahasa Korea. Tim penerjemah tersumpah dari Mediamaz TS akan siap membantu.
Kamu bisa mengandalkan kami, karena tim kami terdiri dari orang-orang yang berpengalaman serta profesional di bidangnya. Sehingga segala bentuk terjemahannya akan sah secara hukum dan terbukti keabsahannya. Tim penerjemah kami juga telah memiliki izin dari pemerintah, SK Gubernur, Kemenkumham, HPI serta terdaftar di kedutaan besar maupun Kementerian Luar Negeri. Untuk informasi lebih lanjut, silahkan hubungi tim Mediamaz TS, atau cek di website resmi Mediamaz dan klik link di sini.