Industri layanan bahasa adalah pasar yang sangat besar dan mengalami pertumbuhan yang stabil. Sebab, pasar bebas yang menghadirkan para pelaku bisnis maupun pendidikan dari berbagai negara. Layanan bahasa memiliki peran juga dalam memberikan layanan penerjemahan, tak heran jika tenaga penerjemah sangat dibutuhkan terutama secara online. Hal ini pun membuat lowongan penerjemah online menjadi semakin tinggi di era digital seperti sekarang.
Berdasarkan data, lowongan jasa penerjemah online di Indonesia masih sangat banyak. Jika Anda ingin memanfaatkan peluang sebagai penerjemah online, Anda bisa mengecek lowongan jasa penerjemah online pada perusahaan bidang penerjemahan ataupun dari situs-situs terpercaya dari internet. Berikut Anda bisa simak terlebih dahulu tentang penerjemah online beserta info lowongan jasa penerjemah dari Mediamaz.
Penerjemah Online
Penerjemah online merupakan penyedia jasa penerjemah yang dilakukan secara daring. Biasanya, layanan penerjemah dipasarkan melalui sosial media, google maupun aplikasi tertentu yang memiliki program pemasaran jasa penerjemah. Hal ini berarti, Anda tidak bertemu langsung dengan tim penyedia jasa dan penerjemah karena proses dari awal hingga akhir dilakukan secara daring.
Jenis Translator Online
Penerjemah online terbagi menjadi penerjemah online tersumpah, profesional dan ada juga freelancer, berikut penjelasan mengenai jenis penerjemah:
1. Penerjemah Online Tersumpah
Merupakan penerjemah yang telah memiliki sertifikasi resmi sebagai seorang penerjemah, dan lebih banyak mengurus dokumen-dokumen yang memerlukan legalitas.
2. Penerjemah Online Profesional
Merupakan penerjemah yang memberikan layanan penerjemahan untuk dokumen-dokumen yang tidak memerlukan legalitas.
3. Penerjemah Online Freelancer
Merupakan penerjemah lepas dan bekerja tidak terikat kontrak dan hanya berdasarkan kaidah-kaidah pekerjaan yang sesuai. Biasanya terdapat di berbagai situs freelancer.
Baca lebih lanjut mengenai Penerjemah Tersumpah dan biasa di Artikel Mediamaz.
Mediamaz Buka Lowongan Jasa Penerjemah Online
Mediamaz Translation Service adalah agensi jasa penerjemah tersumpah, legalisasi dan interpreter fokus terhadap industri pendidikan membantu menghantarkan para pelajar untuk meraih mimpi tinggi. Perusahaan ini memberikan pelayanan jasa penerjemahan yang beragam seperti bahasa Inggris, Mandarin, Arab, Korea, dan lain-lain. Selain itu banyak bidang jasa yang dilayani diantaranya pendidikan, hukum, bisnis, pemerintahan serta keuangan.
Saat ini Mediamaz TS sedang membuka lowongan jasa penerjemah online, jika Anda tertarik untuk bergabung menjadi bagian dari Mediamaz langsung simak penjelasan singkatnya sebagai berikut:
Freelance Translator Bahasa Arab dan Mandarin
Jika Anda memenuhi persyaratan kriteria loker penerjemah bahasa Arab dan Mandarin, Anda dapat kesempatan untuk melamar bahkan bisa bergabung menjadi bagian dari di Mediamaz TS. Freelance penerjemah bahasa akan mengurus keperluan terjemahan klien dengan bahasa Arab dan Mandarin. Deskripsi penerjemah Bahasa Arab dan Mandarin adalah sebagai berikut:
- Membaca atau mendengarkan materi dalam satu bahasa, memastikan pemahaman tentang makna dan konteks materi tersebut. Selanjutnya mengubah menjadi bahasa kedua, dengan memastikan untuk mempertahankan makna aslinya.
- Menerjemahkan surat & dokumen dalam situasi real time.
- Menerjemahkan berbagai dokumen termasuk materi sastra, hukum, penelitian, teknis, ilmiah, pendidikan, dan komersial.
- Berkonsultasi dengan ahli materi pelajaran dan kolega lain untuk memahami konsep spesialisasi dan menerjemahkannya dengan tepat.
- Dapat berspesialisasi dalam industri tertentu di mana dia memiliki relevansi.
Untuk informasi loker penerjemah bahasa lainnya, Anda dapat melihatnya di sini.
Jika Anda merasa kemampuan menerjemahkan yang Anda miliki perlu ditingkatkan lagi, Anda dapat bergabung untuk mengikuti kursus penerjemahan bahasa. Dengan mengikuti kursus tersebut, akan dilatih sebagai penerjemah yang kredibel dan berpeluang menjadikan Anda penerjemah yang andal.
Bootcamp Translator 2023
Untuk mempersiapkan diri menjadi penerjemah profesional dan berkualitas, banyak orang memutuskan untuk mengikuti kursus penerjemah yang dapat Anda temukan di universitas atau melalui berbagai program pembelajaran jarak jauh. Kursus penerjemah biasanya mencakup berbagai aspek dari profesi, termasuk teori penerjemahan, teknik menterjemahkan teks, dan memahami budaya dan kultur dari berbagai negara.
Kursus penerjemah juga biasanya mencakup praktik memerjemahkan teks dan menyediakan umpan balik dari guru atau instruktur untuk membantu peserta meningkatkan keterampilan mereka. Dalam beberapa kasus, kursus penerjemah juga menyediakan praktik lapangan, seperti bekerja dengan klien atau menyediakan penerjemahan untuk organisasi tanpa profit.
Untuk menjadi seorang penerjemah, Anda tak harus berlatar belakang pendidikan sastra bahasa dan sejenisnya. Kursus penerjemah menerima latar belakang apa saja dan mampu membantu Anda berkarier di bidang bahasa. Salah satu kursus penerjemah yang tersedia yaitu bootcamp penerjemah di Mediamaz Translation Service.
Bootcamp Penerjemah Mediamaz TS
Melalui program bootcamp penerjemah di Mediamaz TS, impian berkarier sebagai penerjemah dapat tercapai. Bootcamp penerjemah merupakan kursus penerjemah yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan serta menunjang karier penerjemahan Anda. Pelatihan penerjemah ini bisa menjadi batu loncatan untuk memulai karier sebagai translator dalam kurun waktu yang singkat.
Apa itu program Bootcamp Penerjemah?
Bootcamp merupakan sebuah pelatihan khusus pada bidang tertentu untuk meningkatkan kemampuan serta menunjang karier Anda pada bidang tersebut. Dalam menjawab tantangan mengenai kebutuhan penerjemah, Mediamaz Translation Service sebagai jasa penerjemah kini memiliki layanan baru. Mediamaz TS telah resmi membuka kelas pelatihan penerjemah atau bootcamp untuk menunjang kemampuan berbahasa dan penerjemahan Anda secara profesional.
Mediamaz TS menjadi satu-satunya agensi penerjemah yang membuka kelas pelatihan penerjemah di Indonesia. Tidak hanya menyediakan layanan bootcamp, Mediamaz TS juga membuka ujian sertifikasi keahlian khusus untuk penerjemah. Nantinya, sertifikasi ini akan menyatakan bahwa Anda sah sebagai seorang penerjemah profesional.
Bagaimana dengan sertifikasi penerjemah?
Setelah mengikuti bootcamp penerjemah, Anda akan tersertifikasi sebagai penerjemah profesional. Sertifikasi merupakan bukti bahwa Anda telah menyelesaikan ujian sesuai dengan keahlian. Dalam penerjemah yang bisa memberikan sertifikasi adalah LSP (Lembaga Sertifikasi Profesi) dan BNSP (Badan Nasional Sertfikasi Profesi). Tak perlu khawatir, bootcamp penerjemah dari Mediamaz TS kini menyediakan program ujian sertifikasi untuk para penerjemah.
Bootcamp Penerjemah di Mediamaz TS menyediakan sebuah program bernama Certificate Translator. Program ini memungkinkan Anda untuk mendapat sertifikat kelayakan menjadi seorang penerjemah profesional melalui tes sertifikasi. Pada program ini, terdapat 4 level yang dapat Anda pilih sesuai dengan latar belakang atau background Anda sebagai seorang penerjemah.
Baca juga:
Mau Jadi Penerjemah Andal? Kuasai 5 Skill Translator di Sini!
Apa keunggulan kursus di Mediamaz TS?
Ada banyak sekali kelebihan yang bisa Anda dapatkan dengan mengikuti bootcamp tersebut. Beberapa kelebihan dari bootcamp penerjemah Mediamaz TS antara lain sebagai berikut.
- Unlimited konsultasi dan materi review
- Job connector ke 100+ perusahaan partner
- Kursus Penerjemah Langsung dengan Expert Mentor
- Career opportunity tanpa gelar
- Berkesempatan mengurus proyek terjemahan langsung dari klien
Bagaimana Metode Belajar di Kursus Penerjemah Mediamaz TS?
Bootcamp Penerjemah Mediamaz TS menyediakan metode pembelajaran secara online dan terlengkap untuk menguasai keahlian penerjemah. Dengan durasi selama 2 bulan dan belajar secara online via Zoom. Sesi kelas berlangsung setiap senin dan rabu pada pukul jam 19:00 – 21:00 WIB dengan total 16 kali pertemuan. Meskipun berlangsung secara daring, Anda akan tetap mendapatkan modul terlengkap dan bisa Anda akses untuk direview berulang. Anda juga berkesempatan belajar secara livestream intraktif langsung bersama praktisi berpengalaman.
Baca juga:
Rincian biaya Bootcamp Penerjemah di Mediamaz TS
Jika Anda berminat untuk mengikuti serangkaian program bootcamp penerjemah dari Mediamaz TS, tidak perlu khawatir dengan biaya yang mahal. Program ini menyediakan 4 kelas berbeda, yakni untuk menjadi penerjemah Bahasa Inggris, Bahasa Jepang, Bahasa Mandarin, dan Bahasa Arab. Setiap kelas memiliki harga mulai dari Rp2.000.000 dan akan ada banyak promo serta harga eksklusif yang bisa Anda dapatkan. Berikut ini rincian biaya yang dibutuhkan untuk mengikuti bootcamp penerjemah di Mediamaz TS.
Baca juga:
Cara Jadi Penerjemah Bahasa Inggris, Mudah Langsung Handle Klien
Daftarkan Diri Anda di Kursus Penerjemah Sekarang!
Ada banyak sekali keuntungan yang bisa Anda dapatkan jika mengikuti bootcamp penerjemah di Mediamaz. Mediamaz TS memiliki prinsip bahwa kepuasan pelanggan adalah tujuan utama. Sehingga, Mediamaz TS akan memberikan pelayanan terbaik bagi Anda para calon translator yang akan kursus di bootcamp penerjemah Mediamaz TS. Untuk informasi selengkapnya, hubungi WhatsApp 082123335003 atau cek website kami di sini.
Baca juga: