Mediamaz Translation Service | Perusahaan Penerjemah Indonesia #1

Butuh Novel Bahasa Inggris untuk Rekomendasi Bacaan Kamu? Cek di Sini!

Salah satu karya tulis yang sekarang sangat digemari oleh berbagai khalayak adalah novel. Dari anak-anak, remaja, hingga orang dewasa hampir semuanya pernah membaca novel. Novel merupakan sebuah cerita tulis yang bentuknya seperti buku. Membaca novel juga dapat memberikan pandangan dan memperluas pengetahuan seseorang, lho! Penulis novel di Indonesia sudah sangat banyak seperti Tere Liye, Raditya Dika, Tsana, dan Andrea Hirata. Namun, untuk kamu yang ingin mencoba novel berbahasa Inggris, tentunya kamu akan membutuhkan rekomendasi novel Bahasa Inggris yang ada di artikel ini!

Beautiful young woman sitting on chair reading book Free Photo

freepik.com

Novel

Menurut KBBI, novel adalah karangan prosa yang panjang mengandung rangkaian cerita kehidupan seseorang dengan orang di sekelilingnya dengan menonjolkan watak dan sifat pelaku. Dengan kata lain, di dalam sebuah novel terdapat cerita tentang sebuah kehidupan dari karakter utama yang melibatkan beberapa karakter di sekelilingnya, yang karakteristiknya dijelaskan secara rinci. Novel merupakan sebuah karya tulis yang bersifat fiksi dan non-fiksi. Sebuah novel fiksi merupakan novel yang berisi cerita karangan dimana cerita tersebut murni hanya karangan belaka dari sang penulis. Sedangkan novel non-fiksi merupakan cerita yang ditulis berdasarkan kisah nyata seseorang.

Novel dapat memiliki akhir cerita yang menyedihkan, membahagiakan, atau bahkan keduanya. Sama seperti film, novel juga memiliki genre. Genre novel berguna untuk membedakan jenis-jenis novel. Jenis novel inilah yang dapat kamu jadikan panduan dalam memilih novel yang sedang kamu ingin baca. Terdapat banyak sekali genre novel Bahasa Inggris, di antara lain sebagai berikut:

Novel Bahasa Inggris Bergenre Romantis

Novel bergenre romantis merupakan novel yang jalan ceritanya bertemakan percintaan. Umumnya, novel bergenre ini menceritakan kisah cinta antara sepasang kekasih, lengkap dengan beragam konflik yang membalutnya. Novel romantis dapat dikatakan memiliki banyak sekali peminat. Hal ini karena kisah yang bertema percintaan merupakan tema yang paling dekat dengan setiap orang.

Genre Fantasi dalam Novel Bahasa Inggris

Fantasi merupakan sebuah genre novel dimana jalan ceritanya merupakan hasil imajinasi liar dari penulis. Sehingga, alurnya pasti bertolak belakang dengan yang kita alami di dunia ini. Tema yang sesuai dengan novel fantasi adalah supranatural, mitos, dan dunia fantasi yang memiliki beragam tokoh yang tidak benar-benar ada pada kehidupan nyata. Bagi para penikmat novel fantasi, pembaca akan merasakan sensasi memasuki dunia imajinasi dan fiksi yang disuguhkan oleh sang penulis.

Novel Bahasa Inggris Genre Science-Fiction (Sci-Fi)

Mirip dengan novel bergenre fantasi, novel genre sci-fi adalah novel yang bertemakan ilmu pengetahuan dan teknologi. Namun, seringkali teknologi pada novel jenis ini merupakan teknologi super canggih yang belum ada di dunia ini. Biasanya, novel jenis ini selain tentang teknologi, juga dilengkapi oleh beragam makhluk lain selain manusia yang sama canggihnya. Terlihat fiktif dan mirip fantasi, bukan? Perbedaannya adalah latar tempat dan waktu dalam cerita tersebut.

Novel Horror dalam Bahasa Inggris

Genre yang satu ini juga banyak memiliki penggemar. Genre horror adalah genre yang menyuguhkan kisah yang mengerikan dan menakutkan. Karakter dalam novel bergenre horror biasanya selalu terlibat dengan sosok makhluk ghaib yang menghantui kepingan kehidupannya. Bahkan hanya dengan membacanya saja, kamu akan ikut merasa ketakutan.

Beberapa genre lainnya seperti misteri, thriller, komedi, dan petualangan juga tidak kalah menarik dari beberapa genre di atas. Setiap genre memiliki karakter dan tema cerita tersendiri. Genre ini jugalah yang akan membantu kamu menemukan selera dalam membaca buku atau novel.

Manfaat Membaca Novel Bahasa Inggris

Semakin berkembangnya zaman, semakin luas juga jangkauan orang-orang dalam dunia literasi. Sebagai pembaca, biasanya suka mencoba banyak bacaan baru untuk memperluas pengalaman dan pengetahuan. Apabila kamu seorang pembaca novel lokal, bukan tidak mungkin kamu juga akan menyukai novel internasional. Hal ini mirip dengan bagaimana kamu menyukai film dalam negeri maupun barat secara bersamaan. Membaca novel berbahasa asing, memang akan membutuhkan sedikit usaha dalam mencerna bahasanya. Namun, pasti terdapat manfaat dalam membaca novel Bahasa Inggris. Manfaat tersebut di antara lain sebagai berikut:

  1. Bahasa Inggris adalah bahasa internasional. Sehingga, banyak buku yang berbahasa lain seperti korea, jepang, thailand, dan mandarin akan diterjemahkan dalam Bahasa Inggris.
  2. Membaca novel Bahasa Inggris dapat menambah wawasan dan sudut pandang
  3. Mengasah ketajaman daya ingat.
  4. Meningkatkan kemampuan literasi Bahasa Inggris.

5 Rekomendasi Novel Bahasa Inggris

Membaca buku adalah sebuah hobi yang sangat menarik dan berguna. Kamu akan memperoleh banyak manfaat dari membaca buku. Namun, jika kamu merasa bosan dengan novel lokal, kamu bisa mencoba referensi novel berbahasa Inggris. Berikut ini adalah 5 rekomendasi novel dari beragam genre yang harus kamu jadikan referensi bacaanmu!

1. Harry Potter and the Sorcerer’s Stone – JK. Rowling (1997)

Harga Harry Potter Novel English Terbaru Mei 2022 | BigGo Indonesia

Kamu pasti pernah mendengar tentang Harry Potter. Harry Potter merupakan salah satu tokoh dalam sebuah cerita serial yang paling populer sepanjang sejarah. Novel yang karya oleh JK. Rowling ini telah sukses menjadi serial film di layar lebar dan telah memiliki 7 novel dengan cerita yang berkelanjutan. Apabila kamu baru akan membaca serial novel ini, maka kamu harus memulai membaca dari novel pertama Harry Potter yang berjudul Harry Potter and the Sorcerer’s Stone.

Terdapat beberapa perbedaan antara cerita Harry Potter di novel dan serial filmnya. Namun, novel bergenre fantasi ini memiliki alur cerita yang tidak jauh berbeda antara novel dengan serial filmnya. Secara singkat, novel ini mengisahkan tentang perjalanan Harry Potter yang merupakan penyihir remaja beserta kedua sahabatnya Hermione Granger dan Ronald Weasley. Mereka bersekolah di sekolah sihir Hogwarts namun juga harus bersiap melawan penyihir hitam jahat yang berambisi untuk hidup abadi dengan cara apapun. Penyihir jahat ini bernama Lord Voldemort. Apabila kamu ingin membaca serial novel Bahasa Inggris ini, berikut adalah urutan membacanya:

  • Pertama, Harry Potter and the Sorcerer’s Stone (1997)
  • Kedua, Harry Potter and the Chamber of Secrets (1998)
  • Ketiga, Harry Potter and the Prisoner of Azkaban (1999)
  • Keempat, Harry Potter and the Goblet of Fire (2000)
  • Kelima, Harry Potter and the Order of the Phoenix (2003)
  • Keenam, Harry Potter and the Half-Blood Prince (2005)
  • Ketujuh, Harry Potter and the Deathly Hallows (2007)

Kisah mengenai Harry Potter sebagai karakter utama berakhir di series ke-7. Namun, cerita mengenai anak dari Harry Potter ada di novel berjudul Harry Potter and the Cursed Child (2016).

2. Sherlock Holmes – A Study in Scarlet (1887)

Imported English original genuine Sherlock Holmes Sherlock Holmes Complete Collection of English novels 2 complete sets of novel suspense reasoning Sherlock classic masterpiece college students best-selling genuine books | Shopee Malaysia

Kalau kamu mencari novel bertema detektif yang dibalut dengan kisah-kisah kriminal, bacalah novel-novel Sherlock Holmes. Novel karya Sir Arthur Conan Doyle ini akan membuat kamu terpukau oleh petualangan dan pesona sang detektif super cerdas Sherlock Holmes dan sahabat karibnya John Watson. Kisah detektif ini juga sudah memiliki banyak versi film dan serial. Apabila kamu ingin membaca novel Sherlock Holmes, berikut urutannya:

  1. Pertama, A Study in Scarlet (1887)
  2. Kedua, The Sign of Four (1890)
  3. Ketiga, The Adventures of Sherlock Holmes (1892)
  4. Keempat, The Memoirs of Sherlock Holmes (1894)
  5. Kelima, The Return of Sherlock Holmes (1905)
  6. Keenam, The Hound of the Baskervilles (1901-1902)
  7. Ketujuh, The Valley of Fear (1914-1915)
  8. Kedelapan, His Last Bow (1917)
  9. Kesembilan, The Case-Book of Sherlock Holmes (1927)

3. The Old Man and the Sea – Ernest Hemingway (1995)

novel bahasa inggris

Novel ini merupakan salah satu novel populer yang berkisah tentang Santiago si ‘Lelaki Tua’. Dalam novel ini, kamu akan mendapatkan banyak pembelajaran berharga dalam kehidupan. Novel ini bercerita tentang Santiago yang merupakan nelayan tua berusia 80 tahun. Ia menghabiskan sepanjang hidupnya untuk menjadi seorang nelayan. Sayangnya, Santiago tidak pernah mendapatkan tangkapan yang memuaskan hingga berakhir dengan ia mendapatkan julukan Salao (bentuk dari ketidakberuntungan). Secara keseluruhan, novel ini mengandung makna bahwa kehidupan adalah sebuah perjuangan dan usaha, mengadu nasib dan berburu keberuntungan yang sangat amat tidak pasti untuk seseorang dapatkan.

4. Shutter Island – Dennis Lehane (2003)

novel bahasa inggrisNovel Shutter Island merupakan salah satu novel yang sudah diadaptasi menjadi film, lho! Setelah kamu menonton atau membaca novel karangan Dennis Lehane, mungkin kamu akan merasa kebingungan karena alur ceritanya. Shutter Island adalah novel bergenre Gothic, Psychological Horror, dan Crime. Novel ini memiliki latar waktu pada tahun 1954 di mana seorang duda US Marshal Edward “Teddy” Daniels dan pasangan barunya, Chuck Aule. Mereka menaiki kapal feri ke Shutter Island, Rumah Sakit Ashecliffe untuk kriminal gila, untuk menyelidiki hilangnya seorang pasien, Rachel Solando (Terpenjara karena menenggelamkan ketiga anaknya).

5. The Fault in Our Stars – John Green (2012)

novel bahasa inggris

The Fault in Our Stars adalah novel keenam yang dikarang oleh penulis Amerika Serikat, John Green. Novel ini mengisahkan tentang seorang pasien kanker berusia enam belas tahun bernama Hazel. Orang tuanya memaksa Hazel untuk menghadiri kelompok pendukung di mana dia kemudian bertemu dan jatuh cinta dengan Augustus Waters yang berusia tujuh belas tahun, seorang mantan pemain basket dan diamputasi.

Sekian rekomendasi novel-novel berbahasa Inggris yang bisa kamu jadikan untuk bahan bacaan kamu. Selamat membaca~

Mediamaz Translation Service

novel bahasa inggris

mediamaz.co.id

Membaca novel Bahasa Inggris akan memperluas sudut pandang dan wawasan kamu. Kamu seakan-akan sedang menjelajahi dunia luar dan membuat pengetahuan kamu meluas. Sayangnya, beberapa novel berbahasa Inggris tidak menyediakan terjemahannya dalam Bahasa Indonesia. Namun, untuk mempermudah kamu membaca, kamu dapat menerjemahkan terlebih dahulu novel tersebut. Lebih dari itu, mungkin kamu juga memiliki kepentingan untuk penelitian terhadap penerjemahan, kamu juga dapat menerjemahkan teks yang kamu perlukan ke Mediamaz TS.

Mediamaz TS adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang penerjemahan. Perusahaan ini menyediakan jasa penerjemah dan legalisasi. Kamu dapat menggunakan jasa penerjemah tersumpah, penerjemah non-tersumpah, interpreter, sampai jasa legalisasi di perusahaan ini. Tim penerjemah kami merupakan tim penerjemah yang telah bersertifikat resmi dan hasil terjemahannya telah Kementerian dan Kedutaan asing akui. Untuk informasi lebih lanjut, kamu dapat mengunjungi situs resmi Mediamaz TS di sini.

Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *