Tertarik Kuliah di Jepang? Yuk Studi di Kyushu University

Sekilas Tentang Kyushu University

Kyushu University merupakan salah satu perguruan tinggi nasional Jepang yang sudah berdiri sejak tahun 1911. Perguruan tinggi yang berorientasi riset ini menduduki peringkat 135 berdasarkan QS World University Rankings 2023 ini yang berlokasi di Fukuoka, yang merupakan salah satu kota pelabuhan terbesar di Jepang yang terkenal dengan berbagai kuliner yang ikonik serta berbagai kekayaan budaya yang masih bisa dikunjungi sampai sekarang. 

Kyushu University

Sumber: Stockvault

Fakta Kyushu University

Kyushu University ini salah satu kampus tertua Jepang karena sudah berdiri lebih dari 100 tahun. Kemudian kampus ini juga sudah diakui kualitasnya dari berbagai macam aspek seperti pengajaran, mahasiswa, maupun fasilitas yang ada di dalamnya.

Kualitas pendidikan yang bagus dan mumpuni, lingkungan yang aman dan tenang, serta kesempatan kerja yang sangat luas adalah sedikit dari banyaknya alasan utama yang membuat Jepang terus menjadi salah satu destinasi studi favorit bagi pelajar indonesia maupun internasional untuk meneruskan studi. Namun tahukah kalian kalau Jepang juga memiliki tradisi pendidikan tinggi yang sudah ada sebelum tahun 1900?

Hal yang menjadi salah satu fakta menarik tentang pendidikan tinggi Jepang adalah Jepang memiliki 7 (tujuh) perguruan tinggi yang dikenal dengan sebutan The Imperial Universities, yaitu perguruan tinggi yang didirikan oleh Kekaisaran Jepang sekitar pada tahun 1886 sampai 1939. Dan untuk saat ini, ada 7 (tujuh) perguruan tinggi nasional yang bersejarah ini terus dikenal sebagai kelompok perguruan tinggi yang paling prestisius dengan kualitas pendidikan terbaik di Jepang, serta dengan Ivy League di Amerika Serikat, Golden Triangle Inggris dan C9 China. Yang menjadi salah satu perguruan tinggi yang termasuk ke dalam The (Former) Imperial Universities ini adalah Kyushu University.

Dan berikut ini aalah beberapa info menarik mengenai Kyushu University yang wajib untuk diketahui.

Jurusan Unggulan Kyushu University

Kendala bahasa juga bukan menjadi sebuah masalah bagi pelajar internasional yang ingin melanjutkan studi di Kyushu University mengingat bahwa universitas ini juga membuka berbagai jurusan/program yang menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar utamanya, ini termasuk 5 (lima) program sarjana yaitu (applied chemistry, civil engineering, electrical engineering and computer science, mechanical and aerospace engineering, bioresource and bioenvironmental) dan lebih dari 60 (enam puluh) program pascasarjana. 

Selain itu juga, untuk membantu pelajar internasional yang ingin melanjutkan studi di Kyushu University, Kyushu University juga menyediakan Online application system khusus untuk membantu para pelajar internasional dalam berbagai tahapan antara lain terkait aplikasi visa, pendaftaran  di ward office di Jepang, membuka rekening bank lokal sampai dengan mencari akomodasi. Berbagai fasilitas ini tentu saja membuat Kyushu University menjadi salah satu pilihan destinasi favorit yang menarik untuk dipertimbangkan.

Timeline dan dokumen pendukung yang diperlukan untuk mendaftar pada Kyushu University berbeda-beda tergantung dari jurusan yang dituju. Pelajar yang tertarik untuk melanjutkan studi dapat melihat langsung persyaratan apa saja yang harus ada pada tautan ini.

Beasiswa Kyushu University

Bagaimana dengan kesempatan beasiswa yang tersedia di Kyushu University? Bagi pelajar internasional yang tertarik untuk melanjutkan studi di Kyushu University bisa mencoba berbagai program beasiswa yang tersedia  antara lain MEXT Scholarship dan berbagai jenis beasiswa lainnya.

Japanese Government (MEXT) Scholarship

Japanese Government Scholarship (MEXT) merupakan beasiswa dari Pemerintah Jepang kepada pelajar internasional dari seluruh dunia yang berminat melanjutkan studi.

Dengan melalui program beasiswa ini, Kyushu University menerima pelajar internasional dari berbagai jenjang, termasuk di antaranya research students (pasca sarjana), undergraduate students (sarjana), pelajar yang mengikuti program Japanese Language and Culture Course dan pelajar yang mengikuti Young Leaders’ Program. Pelajar yang tertarik untuk mengikuti program ini bisa mencoba melamar beasiswa melalui 2 (dua) jalur pendaftaran yang berbeda:

– Jalur rekomendasi oleh Kyushu University

Pelajar yang tertarik untuk mengikuti program beasiswa MEXT melalui jalur ini bisa langsung mengirimkan aplikasi ke fakultas yang menjadi tujuan. Pendaftaran ini umumnya ada dari akhir bulan November – Januari setiap tahunnya.

– Jalur rekomendasi oleh Kedutaan Besar Jepang

Pelajar yang tertarik untuk mengikuti program beasiswa MEXT melalui jalur ini bisa langsung mengirimkan aplikasi kamu ke Kedutaan Besar Jepang. Pendaftaran melalui jalur ini umumnya dibuka pada bulan Februari – Maret setiap tahunnya.

Beasiswa Swasta Kyushu University

Selain dari Pemerintah Jepang, pelajar internasional yang statusnya sudah lolos sebagai mahasiswa Kyushu University juga dapat mencoba berbagai program beasiswa yang tersedia di perguruan tinggi ini. Dan pelajar internasional bisa melamar program beasiswa melalui fakultas masing-masing untuk mendapatkan rekomendasi dari fakultas dan dapat juga mendaftar langsung kepada penyedia beasiswa. 

Pesan Sekarang!

Setelah Anda membaca artikel ini mengenai informasi seputar Kyushu University dari kelebihan, fakta, hingga jurusan populer yang ada. Pastinya ada sedikit ketertarikan bagi Anda akan kampus satu ini. Bagi Anda yang ingin mendaftar serta berkuliah di kampus ini, pastinya Anda harus mempersiapkan dokumen-dokumen penting. 

Segala bentuk dokumen mulai dari dokumen perjalanan serta dokumen yang menandakan Anda berkuliah di sana tentu saja harus Anda persiapkan. Dokumen-dokumen tersebut tentunya harus dalam bentuk resmi dan berbahasa asing (Inggris dan Jepang). Jangan khawatir jika merasa kesulitan akan hal tersebut karena sekarang Anda dapat menggunakan jasa penerjemah untuk membantu akan hal tersebut. 

Mediamaz Translation Service hadir sebagai solusi untuk Anda mempersiapkan dokumen tersebut. Penerjemah pada Mediamaz TS sudah meliputi layanan kami yaitu jasa Penerjemah Tersumpah. 

Jangan khawatir akan layanan penerjemahan dokumen Anda, karena Penerjemah Tersumpah kami sudah mendapatkan sertifikat resmi dari SK Gubernur, Kemenkumham, dan HPI. Jadi tentu hasil penerjemahan yang kami hasilkan sudah tentu terjamin dan dapat membantu mempermudah Anda dalam mempersiapkan dokumen tersebut. 

Sehingga tunggu apalagi? Segera serahkan dokumen Anda untuk kami terjemahkan melalui website kami di sini dan juga bisa bertanya langsung di nomor telepon kami (021) 55787254.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

× Whatsapp 24/7 Available on SundayMondayTuesdayWednesdayThursdayFridaySaturday