Mediamaz Translation Service | Perusahaan Penerjemah Indonesia #1

Hewan Endemik dari Negeri Kangguru Australia, Gemesin Banget!

Australia memiliki 10 persen keanekaragaman hayati dunia yang tidak ada di tempat lain. Negara yang memiliki sebutan Negeri Kangguru ini bertekad melestarikan warisan alam dan lingkungan hidupnya yang unik dan memiliki sejumlah prosedur perlindungan, termasuk pencatatan dalam Warisan Dunia dan banyak taman nasional dan perlindungan kehidupan liar. Hewan endemik merupakan hewan yang secara alami mendiami wilayah tertentu dan tidak ditemukan di wilayah lain. Di negara Australia, terdapat beberapa hewan endemik yang sangat lucu dan menggemaskan. Hewan-hewan ini sering kali berkeliaran dan ditemui di berbagai wilayah perkebunan di Australia. Berikut rangkuman dan rekomendasi tempat yang bisa kamu kunjungi untuk melihatnya secara langung!

6 Hewan Endemik dari Negeri Kangguru Australia

1. Koala

Hewan endemik australia

Source: Pinterest

Siapa yang tidak kenal dengan hewan endemik Australia yang satu ini. Koala merupakan salah satu hewan berkantung (marsupial) yang imut dan menggemaskan. Penamaan koala sendiri diambil dari bahasa Australia yang memiliki arti “tidak minum”.  Hal ini dikarenakan koala jarang terlihat turun ke darat untuk minum air. Namun pada kenyataannya, kebutuhan airnya telah tercukupi dari konsumsi makanan kesukaan mereka, yaitu daun eukaliptus.

Di Australia sendiri, terdapat sebuah tempat wisata khusus yang dapat kamu kunjungi apabila kamu ingin bertemu langsung denga koala. Tak hanya sekedar melihat, kamu juga bisa langsung menyentuh hewan menggemaskan ini loh. Hanya saja waktu yang diperbolehkan untuk kita dapat menyentuh koala di batasi selama 30 menit setiap tiga hari sekali, guna memastikan para koala tetap hidup sehat dan tidak stres. Berikut beberapa tempat yang dapat kamu kunjungi apabila ingin bertemu koala:

  • Lone Pine Koala Sanctuary di dekat Brisbane
  • Currumbin Wildlife Sanctuary di Gold Coast, Queensland.
  • Cleland Wildlife Park di dekat Adelaide.

2. Kangguru

Hewan endemik australia

Source: Pinterest

Selain koala, siapa yang tidak asing dengan hewan endemik yang menjadi iconic negara Australia ini? Yup, benar sekali kangguru. Sama seperti koala, kangguru merupakan salah satu hewan berkantung atau marsupial. Kangguru merupakan hewan yang memiliki cara jalannya yang unik. Bagaimana tidak? hewan ini berjalan dengan cara melompat-lompat. Kanguru memiliki dua kaki belakang yang sangat kuat dan dilengkapi oleh telapak kaki yang besar untuk melompat. Kecepatan lompatannya sendiri dapat mencapai 20-25 km per jam. Terdapat tiga jenis kangguru yang ada di Australia, diantaranya kangguru merah, kangguru abu-abu, dan kangguru pohon. Biasanya, untuk dapat bertahan hidup, mereka memanfaatkan waktu siang hari untuk tidur dan mengkonsumsi tumbuhan hijau untuk memenuhi kebutuhan airnya.

Jika kamu ingin memiliki pengalaman bertemu langsung dengan kangguru, beberapa tempat wisata yang ada di Australia ini bisa banget kamu masukin ke bucket list:

  • The Kangaroo Sanctuary di Alice Springs.
  • Australia Zoo di Sunshine Coast

3. Quokka

Hewan endemik australia

Source: Pinterest

Quokka adalah hewan marsupial kecil yang berasal dari pulau Rottnest. Hewan endemik asal Australia ini dijuluki sebagai hewan paling bahagia. Pasalnya hewan ini memiliki paras wajah yang ceria dan terlihat seperti tersenyum. Mengutip Perth Zoo, quokka tergolong salah satu spesies walabi paling kecil di Australia. Quokka memiliki bulu yang sedikit tebal dan teksturnya sedikit kasar berwarna coklat atau abu-abu. Telinga quokka berukuran kecil dan berbentuk bulat. Moncong juga terlihat bulat, dengan ujung hidung berwarna hitam. Jika dilihat sekilas, hewan ini terlihat seperti gabungan dari koala dan juga kangguru dengan badan yang lebih kecil.

Tidak sedikit wisatawan sangat menyukai berfoto dengan hewan berbulu paling fotogenik ini. Waktu terbaik yang bisa kamu pilih ketika ingin berfoto dengan hewan ini adalah pada sore hari hingga tengah malam di Rottnest Island.

baca juga: Rekomendasi Destinasi Wisata di Thailand

4. Platipus

Source: Pinterest

Hewan endemik yang memiliki nama latin Ornithorhynchus anatinus ini termasuk ke dalam golongan hewan semi-akuatik yang banyak ditemukan di bagian timur Australia. Platipus ini termasuk kedalam hewan ovovivipar atau hewan yang berkembang biak dengan cara bertelur beranak. Hewan ini memiliki ciri utama paruh yang panjang seperti bebek, dengan kaki yang dilengkapi selaput untuk berenang. Platipus merupakan hewan nokturnal yang aktif mencari makanan pada malam hari, dengan makanan utama berupa cacing, udang, dan serangga air. Sama halnya dengan kanguru dan koala, platypus juga menjadi hewan kebanggan negara Australia. Hal ini terbukti dari adanya gambar platypus pada koin 20 sen Australia.

Platipus dikenal sebagai pemalu dan sangat jarang terlihat di alam liar. Namun sebagian besar kebun binatang di Australia telah menawarkan perjumpaan dengan platipus, diantaranya:

  • Healesville Sanctuary di Yarra Valley
  • Kangaroo Island Wildlife Park di Kangaroo Island, dan
  • Taronga Zoo Sydney

5. Wombat

Source: Pinterest

Wombat tergolong sebagai hewan endemik marsupial yang memiliki ciri fisik berkaki pendek dengan panjang sekitar 1 meter dan ekor yang pendek. Kata wombat diambil dari bahasa Eora, yakni sebuah komunitas Aborigin yang tinggal di daerah Sydney. Hewan ini sangat mudah beradaptasi, sehingga kita dapat menemukannya di tempat-tempat seperti hutan, dataran tinggi, hingga tempat yang tandus. Wombat merupakan hewan herbivora yang gemar memakan rumput, aneka tumbuhan, dan akar tanaman. Meskipun wombat terlihat menyeramkan, dirinya kerap kali menjadi mangsa yang sering diburu oleh tasmanian devil.

Wombat sedikit sulit untuk ditemui di siang hari. Waktu yang pas untuk menemui hewan ini ialah saat pagi hari ataupun saat matahari terbenam. Beberapa rekomendasi tempat terbaik untuk melihat wombat diantaranya ialah:

  • Maria Island Walk di Tasmania
  • Emirates One&Only Wolgan Valley, resor konservasi di luar Blue Mountains

6. Tazmanian Devil

Source: Pinterest

Tasmania devil merupakan hewan endemik Australia selanjutnya yang termasuk kedalam keluarga marsupialia karnivora. Jika kamu sedang berada di pulau Tasmania, kamu mungkin dapat melihat hewan ini secara sekilas di alam liar. Bentuk fisik dari hewan ini terlihat seperti anjing kecil berwarna hitam yang sangat kuat dan berotot. Apabila sedang merasa terancam, tasmania devil ini akan mengeluarkan suara keras yang cukup mengganggu.

Meskipun begitu, hewan ini termasuk kedalam hewan yang cukup pemalu dan sulit untuk dilihat. Namun, hal ini bisa kamu minimalisir apabila kamu ingin bertemu langsung dengan hewan ini, yaitu dengan mengunjungi:

  • Devils@Cradle, di Cradle Mountain-Lake St Clair National Park.
  • Tasmanian Devil Unzoo, yang menawarkan Devil Tracker Experience, yaitu tur mengikuti jejak pergerakan Tasmanian devil dengan kendaraan 4WD.

baca juga: Makanan Unik Khas Perancis

Penasaran sama Wujud Asli Hewan diatas? Yuk Temuin Langsung ke Negara Asalnya Bareng Mediamaz!

Itulah beberapa hewan endemik dari Negeri Kangguru Australia!  Gemesin banget kan? Apakah kamu tertarik untuk bertemu langsung di negara asalnya? Sebelum itu, terjemahkan dulu yuk berkas dan dokumen untuk keperluan kamu selama di Australia.

Kamu perlu menerjemahkan dokumen seperti passport, KTP, sertikat, dan hal-hal lain yang memang kamu butuhkan untuk menetap sementara di luar negeri. Jadi tunggu apa lagi? Segera terjemahkan serta legalisasikan dokumen kamu di Mediamaz Translation Services biar bisa langsung terbang ke Australia!

Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *